Pemkot/Daerah Harus Sediakan Ruang Isolasi yang Nyaman

Ruang isolasi harus nyaman bagi pasien Covid-19. (Foto: Ist)
Telescopemagz.com — Pemerintah daerah kota dan desa harus menyediakan tempat isolasi yang nyaman. Apalagi saat ingin mengisolasi warga yang datang dari daerah lain, dalam upaya mencegah penularan penyakit Covid-19.
“Prinsipnya tempatnya nyaman,” kata Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr Achmad Yurianto, dalam konferensi pers di Kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Jakarta, Senin (6/4/2020).
Dalam hal ini, lanjut Yuri yang juga Jubir Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, isolasi idealnya dilakukan sendiri-sendiri, di tempat sendiri, tidak kontak dekat dengan orang lain dan selalu menggunakan masker. Sehingga tidak menimbulkan kemungkinan penularan kepada orang lain.
Bila tidak memungkinkan, inisiatif daerah untuk melakukan karantina orang-orang yang datang ke daerah tersebut dapat dilakukan. Tetapi pemerintahan setempat harus memberikan tempat karantina yang nyaman.
“Artinya yakinkan bahwa mereka bisa istirahat dengan baik. Kemudian bisa dibatasi jaraknya dengan orang lain,” jelasnya.
Selain itu, kebutuhan dasar mereka sebagai manusia juga harus dipenuhi, misalnya dengan menyediakan fasilitas MCK yang layak dan lainnya.
“Karena kalau kita buat isolasi kelompok malah menimbulkan stres, kesedihan. Imunitas dia makin turun,” ujarnya.
Terkait lokasi isolasi sebaiknya pemerintah setempat memilih lokasi yang memberikan kenyamanan. Sehingga orang-orang yang diisolasi bisa bergembira.
“Misalnya ada (kegiatan) olahraga bersama, melakukan aktivitas bersama. Memang secara ilmu sudah diketahui bahwa perasaan gembira, perasaan tidak tertekan, perasaan tidak stres itu sangat mempengaruhi perbaikan pada status imunitas seseorang,” ulasnya.
Selain perlu memberikan tempat yang nyaman, pemerintah setempat juga perlu memberi pemahaman tentang perlunya melakukan isolasi diri.
“Ini prinsip dari komitmen kita, bahwa yang sakit harus melindungi yang sehat. Dia sadar sepenuhnya bahwa saya harus melakukan isolasi,” pungkasnya.
Pewarta: Budi
Editor: Ari