Aturan Bagi Pelancong Dunia, Agar Liburan Anda “Mulus” di Yunani

 Aturan Bagi Pelancong Dunia, Agar Liburan Anda “Mulus” di Yunani

Telescopemagz.com – Wow pastilah senang guys, jika Anda punya kesempatan melakukan perjalanan ke Yunani, sebuah negara yang sarat dengan budaya dan keindahan alamnya.  Negara di bagian Eropa bagian tenggara, dan terletak di ujung selatan Semenanjung Balkan, di bagian timur Laut Tengah ini ternyata punya “aturan” bagi para pelancong.

Apa sajakah yang mesti Anda hindari dan baik dilakukan, saat mengunjungi negara ini. Berikut rangkumannya, seperti dikutip dalam laporan Sammy Stewart di situs news.com.au/travel,(31/1/2020).

1.  Jangan sembarang gerakan tangan

Saat Anda menikmati pemandangan di Corfu, Santorini, Mykonos atau Rhodes, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui sebelum Anda pergi. Jangan lakukan gerakan tangan ke bawah, gerakan tangan ini dianggap sangat kasar di Yunani. Hindari mengangkat tangan atau telapak tangan kepada siapa pun, dan cobalah untuk tidak membuat tanda OK (membentuk lingkaran dengan ibu jari dan jari telunjuk)

HANDS DOWN Certain hand gestures are considered extremely rude in Greece. Avoid holding your hand up or your palm out to anybody, and try not to make the OK sign (forming a circle with your thumb and forefinger) – it’s super offensive.

2. Sapaan ramah

Jika Anda sudah siap untuk menikmati liburan ke Yunani, cobalah beberapa sapaan dalam bahasa Yunani untuk mengesankan penduduk setempat dan bahkan mungkin memberi Anda skor layanan yang lebih baik. Contoh sapaan yang ramah kepada penduduk Yunani seperti sapaan, Kali mera (hari baik), HA-ree-ka po-LEE (senang bertemu dengan Anda), eff-kha-ri-STOE (terima kasih) dan YAH-soo (selamat tinggal)

3. Periksa sebelum Anda memilih lokasi dan menduduki bangku

Jika Anda melihat kursi pantai kosong dan payung di pantai, periksa kembali dengan karyawan di lokasi tersebut sebelum Anda mengambilnya, karena beberapa pantai akan mengenakan biaya untuk menyewanya

 

CHECK BEFORE YOU SIT If you see an empty beach chair and umbrella on the beach, double check with employees before you take them as some beaches will charge a fee to rent them.

4. Gunakan bahasa lokal bukan dengan gerakan kepala

Mengangguk dan menggelengkan kepala untuk mengatakan ya dan tidak sepertinya tidak akan dimengerti oleh warga Yunani. Sebagai gantinya, cobalah untuk mengatakannya dalam bahasa lokal, seperti neh (ya) dan OH-hee (tidak)

5. Bersabar untuk menaiki kapal feri

Saat menjelajah dari satu pulau ke pulau lain, jangan heran dan kesal jika kapal feri terlambat. Hal ini disebabkan aturan jam yang biasa diberlakukan di lokasi wisata. Menggunakan kapal feri tetap menjadi cara terbaik untuk berkeliling, jadi jangan kehilangan ketenangan Anda jika tidak sesuai jadwal

6. Survey lokasi wisata

Sebelum Anda pergi, baiknya lakukan riset di situs-situs seperti Ferry Hopper dan lihat mana yang terbaik untuk Anda. Ini akan menghemat waktu Anda saat Anda di sana

7. Cobalah minuman lokal terbaik

Jika Anda kebetulan berkunjung di musim panas, minuman pilihan kafein adalah fredo cappuccino – kopi dengan susu berbusa dingin dan gula. Mencoba makanan dan minuman lokal di Yunani akan memberikan kesan yang baik untuk Anda dan lokasi wisata yang Anda kunjungi.  Pastikan untuk selalu meminta anggur khas Yunani, ini akan lebih murah dan jauh lebih enak daripada umumnya yang bukan minuman asli lokal

8. Bertemu langsung dengan chef resto

Kemungkinan Anda akan diundang untuk mengunjungi dapur dan bertemu dengan koki yang menyiapkan makanan Anda

9. Siapkan tip untuk layanan yang Anda terima

Jika Anda memberikan tip sekitar 10 hingga 15 persen dari harga pelayanan yang Anda dapatkan, tentu Anda akan dihargai. Selain supir taksi yang akan membawa Anda berkeliling menikmati wisata di beberapa lokasi di Yunani, hotel ataupun resto juga akan memasukkan biaya layanan pada tagihan

10. Jangan kaget saat Anda mendapatkan ciuman ramah di pipi

Orang-orang Yunani pada umumnya adalah orang yang sangat ramah dan terbuka kepada siapa saja. Jika Anda mendapatkan ciuman di pipi, pelukan, atau tangan di bahu jangan merasa risih dan kaget

11. Ingatkan supir travel Anda

Jika Anda berencana menyewa mobil beserta supir lokal, ingatkan selalu agar mereka tetap di bahu jalan. Sebagian besar pengemudi lokal tampak terlalu percaya diri dan mungkin sedikit ceroboh

12. Jangan bertelanjang kaki

Kecuali Anda berada di pantai, bertelanjang kaki bukanlah hal yang dianggap sopan di Yunani. Pastikan Anda mengenakan sepatu saat berjalan di sekitar desa

13. Anda bebas merokok di pantai

Meskipun undang-undang tertentu membatasi merokok di dalam ruangan, namun untuk di pantai, Anda bebas untuk menikmati rokok Anda. Begitu juga dengan minuman anggur, bir dan minuman beralkohol ke pantai, Anda bisa menikmatinya di pantai

14. Katakan “yamas”

Sebelum Anda minum, meskipun itu adalah air, orang Yunani akan selalu bersulang untuk kesehatan yang baik dengan mengucapkan kata “yamas!”

15. Berpakaian sopan saat kunjungi gereja

Meskipun generasi muda Yunani lebih liberal,  namun untuk masyarakat sepuh di Yunani masih memiliki akar konservatif yang kuat. Kenakan baju yang sopan dan tertutup, saat mengunjungi gereja atau biara.(Ar)

 

ibnu

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *