Anies Ambil Keputusan Cepat Demi Selamatkan Warga Jakarta

 Anies Ambil Keputusan Cepat Demi Selamatkan Warga Jakarta

Foto : Jawa Pos

Telescopemagz.com – Keputusan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan cukup membuat semua pihak terkejut. Pasalnya, Anies berani mengungkapkan secara detil wilyah  mana di DKI Jakarta sudah terpapar Covid-19. Di satu pihak, pemerintah pusat khususnya Presiden Joko Widodo mengambil keputusan yang teramat hati-hati dan terkesan tak transparan.

Menurut Anies, pihaknya berani memaparkan sebaran Covid-19 agar masyarakat waspada, dan bukan untuk menakut-nakuti warganya.

Pemprov DKI juga masih terus memetakan wilayah sebaran Covid-19.

Penyebaran Covid-19 yang begitu cepat membuat Anies pun mengambil keputusan yang cepat. “Beberapa hari yang lalu  baru menyebar di wilayah selatan. Hari ini sudah menyebar di semua tempat,” kata Anies di Balai Kota Jakarta, Jumat (13/3)/2020.

Keputusan dan gerak cepat amat diperlukan dalam situasi genting saat ini. Ia memikirkan keselamatan warganya yang menjadi prioritas jajarannya. Anies khawatir, jika lamban dalam mengambil keputusan, maka penyebaran Covid-19 akan semakin masif.

“Akses untuk menguji harus dilakukan, transparansi harus ada, dari situ perlindungan bisa dilakukan,” ujarnya.

Jakarta Utara
1. Tanjung Priok (positif)
2. Penjaringan (positif)
3. Kelapa Gading (positif)

Jakarta Timur
1. Kramat Jati (positif)
2. Pulo Gadung (menunggu pemeriksaan)
3. Pasar Rebo (menunggu pemeriksaan)
4. Matraman (menunggu pemeriksaan)

Jakarta Pusat
1. Johar Baru (menunggu pemeriksaan)
2. Menteng (menunggu pemeriksaan)

Jakarta Selatan
1. Pancoran (positif)
2. Kebayoran Baru (positif)
3. Kebayoran Lama (positif)
4. Mampang Prapatan (positif)
5. Cilandak (positif)
6. Jagakarsa (menunggu pemeriksaan)
7. Setiabudi (menunggu pemeriksaan).

Jakarta Barat
1. Cengkareng (positif)
2. Kembangan (positif)
3. Kebon Jeruk (positif). (Ar)

 

Sumber : Jawa Pos

ibnu

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *