Mahasiswa Universitas Trisakti Raih Medali Emas Pada Kompetisi Thailand Investor’s Day 2025 Bangkok

 Mahasiswa Universitas Trisakti Raih Medali Emas Pada Kompetisi Thailand Investor’s Day 2025 Bangkok

Jakarta, Telescopemagz | Mahasiswa Universitas Trisakti kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang inovasi bergengsi, Thailand Investor’s Day 2025, yang diselenggarakan oleh National Research Council of Thailand (NRCT). Ajang ini berlangsung dari 2 hingga 6 Februari 2025 di Bangkok International Trade & Exhibition Centre (BITEC), Bangkok. Kompetisi ini didukung oleh tiga kementerian pemerintah Thailand dan menjadi wadah bagi inovator dari berbagai negara untuk memamerkan hasil riset dan inovasi mereka.

Dalam kesempatan ini, delegasi mahasiswa Universitas Trisakti tidak hanya berhasil memenangkan penghargaan, tetapi juga mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan inovasi mereka di hadapan para juri dan audiens internasional. Salah satu inovasi unggulan yang menarik perhatian adalah “Finger Assistive Robot for Motor Disability,” yang dipresentasikan oleh Anggia Putri Aulia (Fakultas Arsitektur Lanskap dan Teknologi Lingkungan, Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota) dan Nadia Dari Vagher (Fakultas Hukum, Prodi Ilmu Hukum). Dengan penuh antusias, keduanya memaparkan bagaimana inovasi mereka dapat membantu penyandang disabilitas motorik dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Mahasiswa Universitas Trisakti sukses meraih berbagai penghargaan dalam ajang ini, di antaranya:

Gold Medal untuk inovasi IoT-Based Item Detection System Using Infrared Sensors, dengan anggota tim:

Indradewi Tri Banuwati (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Prodi Manajemen)

Naila Nasywa (Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Prodi Ekonomi Pembangunan)

Mahasiswa Universitas Trisakti Raih Medali Emas Pada Kompetisi Thailand Investor’s Day 2025 Bangkok

Silver Medal untuk inovasi Finger Assistive Robot for Motor Disability, yang juga mendapatkan dua Special Award dari National Research Council of Thailand dan Citizen Innovation Singapore, dengan anggota tim:

Anggia Putri Aulia (Fakultas Arsitektur Lanskap dan Teknologi Lingkungan, Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota)

Nadia Dari Vagher (Fakultas Hukum, Prodi Ilmu Hukum)

Keberhasilan mahasiswa Universitas Trisakti dalam ajang ini tentu tidak lepas dari dukungan penuh para dosen dan pembimbing. Ir. Yoska Oktaviano, S.T., M.T., menyampaikan kebanggaannya terhadap mahasiswa yang berhasil mengharumkan nama kampus di kancah internasional.

“Saya benar-benar bangga atas prestasi yang diraih mahasiswa dalam ajang ini. Kami akan terus berupaya mencetak generasi berprestasi dan memberikan dukungan penuh kepada mahasiswa agar terus berkarya dan mengembangkan ide-ide kreatif,” ujar Yoska.

Hal senada juga diungkapkan oleh Dr. Ryan Johan Sembiring, S.T., M.M., M.T., dosen pembimbing yang turut mendampingi mahasiswa sejak persiapan hingga kompetisi berlangsung.

“Saya sangat senang dan bangga atas pencapaian ini. Tapi tentu saja, perjalanan kita masih panjang. Mahasiswa harus terus mengasah keterampilan dan berinovasi untuk menciptakan penemuan yang lebih maju lagi. Sukses terus untuk mahasiswa Trisakti!” ujar Ryan dengan penuh semangat.

Keberhasilan mahasiswa Universitas Trisakti dalam Thailand Investor’s Day 2025 tidak hanya menjadi kebanggaan bagi kampus, tetapi juga membuktikan bahwa generasi muda Indonesia mampu bersaing di kancah global. Ajang ini menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan. (Vhn/Fajar) | Foto: Dok. Universitas Trisakti

Fajar Irawan

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *